Sabtu, 31 Januari 2009

10 Sahabat Nabi Yang di Jamin Masuk Surga


• ABU BAKAR ASH-SHIDDIQ

Dialah yanag dijuluki ash-shiddiq,teman Rasulullah Saw ketika di hijrah, yang berdua-duan dengan beliau ketika berada dalam gua. Dia mengorbankan semua harta bendanya di jalan Allah.menyerahkan jiwa raganya kepada Allah dan rasul-Nya. Tidak pernah mengatakan “Tidak” dan tidak pernah bertanya “Kenapa”?” kepada rasulullah. Tetap tegar ketika banyak sahabat gundah mendengan berita wafatnya Rasulullah. Dia teman setia Rasulullah di akhirat dan didunia. Dan dia adalah lelaki dewasa pertama yang masuk surga.
Nasehat abu bakar kepada pasukannya :

Dia berpesan “Ada 10 pesan untukmu. Jangan membunuh perempuan, anak-anak, orang tua, jangan menebang pohon yang sedang berbuah,jangan merobohkan bangunan, jangan membunuh kambing dan unta kecuali untuk dimakan, jangan menebang atau membakar pohon kurma, jangan nerkhianat dan menjadi pengecut”.

• UMAR BIN KHATHTHAB

Umar adalah seorang laki-laki yang sangat agung. Dia tidak pilih kasih, tidak membelah orang yang berkedudukan tinggi, terhormat, kaya raya, atau kerabatnya. Selain itu, dia penyabar, dan pandai memelihara diri,jujur dalam membela kebenaran. Rasulullah bersabda, Allah telah menjadikan kebenaran pada lidah dan hati.”
Pesan umar:

“ Jangan terlalu mencintai hingga membabi buta. Jangan pula membenci hingga menghilagkan kebenaran.”

• UTSMAN BIN AFFAN

Utsman mempunyai julukan yaitu:
1. pemilik 2 cahaya
2. orang yang 2 kali hijrah
3. juru tulis wahyu
4. penyabar dan tulus
5. menyatukan umat Oslam dengan kitabullah
6. orang yang diberikan kabar gembira dengan surga
7. memperluas bangunan ka’bah

Pesan utsman:
“ Sebelum orang jahat menjadi penguasa kalian, serulah penguasa kalian untuk untuk berbuat baik dan laranglah ia untuk berbuatan jahat. Karena ketika orang jahat yang menjadi penguasa kalian, ia tidak akan mau mendengarkan seruan itu.”

• ALI BIN ABU THALIB

Dia adalah sepupu sekaligus menantu Rasulullah Saw.
Sabda Rasulullah Saw kepad Ali:
1. ali dicintai Allah dan rasul-Nya
2. ali pasti masuk surga
3. hanya orang mukmin yang mencintainya dan hanya orang munafik yang membencinya.

Pesan Ali:
“kebaikan di dunia ini hany di miliki oleh salah satu dari 2 golongan :
1. orang yang selalu berbuat baik dan setiap hari kebaikannya terus bertambah
2. orang yang berbuat dosa & segera bertobat

• THALHAH BIN UBAIDILLAH

Thalhah adalah seorang sahabat yang masyur. Dia selalu berkorban, padahal hidupnya sangat sederhana & dia adalah salah satu sahabat yang dijamin masuk surga tanpa hisab.
Pesan Thalhah:
“ Jangan bergaul dengan orang yang enggan menyambung tali silaturahim. Jangan bergaul dengan pemudayang suka bermaksiat.”

• SA’AD BIN ABI AL-WAQQASH

Sa’ad adalah sahabat yang memulai aktivitasnya dengan berbagai kesulitan. Ketika berada di Mekkah bersama Rasulullah Saw,dia telah rela dihina, menanggung beban yang sangat berat, berpisah dengan keluargany dan harta bendanya.hatinya diselimuti oleh kelezatan menghadap Tuhannya. Dia adalah orang yang permohonannya selalu dikabulkan. Kemudian, dia dicoba dengan kedudukan & politik. Allah SWT telah memberinya tanggung jawab untuk memperluas Negara islam.

• ABU UBAIDAH BIN AL-JARRAG

Dia adalah sahabat yang sangat jujur, pintar, dan dapat dipercaya. Ketika dalam peperangan beberapa giginya patah ketika membuka ikat leher zirah Rasulullah Saw. Dia telah melaksanakan firman- nya yang berbunyi: “Nabi itu lebih utama bagi orang yang beriman dari diri mereka sendiri.”
Abu berkata:

“Aku ingin menjadi mukmin itu seperti seekor kecil. Setiap hari ia selalu terbang dan hinggap ke sana dan kemari.”



• ZUBIAR BIN AWWAM

Dialah sahabat yang teguh pendiriannya dan banyak beribadah pada malam hari. Pendapatnya sangat jitu. Dia banyak membunuh orang kafir.
Pesan Az-Zubair:

“Sebaiknya seseorang itu menyembunyikan amal salehnya.”

• ABDURRAHMAN BIN AUF

Dialah salah satu dari 5 sahabat yang sijamin masuk islam melalui Abu Bakar. Dia dikenal banyak berinfak & dermawan. Sementara hidupnya sangat sederhana & tidak rakus terhadap harta.
Abdurrahman berkat:

“Orang yang mendengar berita perzinaan, lalu dia sebarkan, maka dialah pelakunya.”

• SA’ID BIN ZAID

Sa’id adalah sahabat yang selalu menyampaikan kebenaran, mengorbankan harta, serta mengalahka hawa nafsunya. Doanya selalu dikabulkan & dialah salah seorang pahlawan & penunggang kuda yang pemberani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar